Home Film Indonesia Nominasi Piala Citra FFI 2024 dari Beberapa Kategori Terbaik  
Film Indonesia

Nominasi Piala Citra FFI 2024 dari Beberapa Kategori Terbaik  

Share
Nominasi Piala Citra FFI 2024 dari Beberapa Kategori Terbaik  
Share

Nominasi Piala Citra FFI 2024 untuk berbagai kategori, mulai dari film terbaik, film dokumenter dan masih banyak lagi. Tidak hanya dari segi filim, nominasi pemenang juga ada di kategori penata musik, crew film baik yang didepan kamera atau belakang kamera.

3 Kategori Nominasi Piala Citra Festival 2024

Untuk lebih rincinya, berikut daftar pemenang dari setiap kategori yang ada dalam Piala Citra FFI 2024.

1. Pemenang Film Indonesia Terbaik Piala Citra FFI 2024

Ada 5 nominasi untuk kategori film cerita panjang terbaik yang masuk dalam Piala Citra FFI 2024, yaitu: Crocodile Tears, Jatuh Cinta Seperti Di Film-Film, Kabut Berduri, Samsara dan Siksa Kubur. 

kategori film Indonesia terbaik dimenangkan oleh “Film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film.” Film ini diproduksi oleh Imajinari dan Cerita Films sedangkan produsernya adalah Ernest Prakasa dan Suryana Paramita.

Pemenang Pemeran Utama Perempuan Terbaik dan Pemeran Utama Pria Terbaik diraih oleh Nirina Zubir dan Ringgo Agus Rahman dalam peran mereka untuk film Jatuh Cinta Seperti Di Film-Film.

Peraih Piala Citra untuk Pemeran Pendukung Perempuan Terbaik juga diraih dalam film Jatuh Cinta Seperti Di Film-Film yang diperankan oleh Sheila Dara Aisha serta pemenang Pemeran Pendukung Pria Terbaik adalah Alex Abbad.

Selain para aktor dan aktris dalam film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film yang memborong Piala Citra malam itu, mereka juga memenangkan kategori Penulis Skenario Terbaik oleh Yandy Laurens. 

Lalu kategori Pencipta Lagu Tema Terbaik dimenangkan dalam film ini lewat lagu “Bercinta Lewat Kata” oleh Donne Maula.

Film ini juga berhasil masuk ke beberapa nominasi seperti Sutradara Terbaik, Penata Musik Terbaik, Penyunting Gambar Terbaik, Penata Suara Terbaik

2. Film Indonesia Terbaik di Berbagai Kategori Lainnya

Dalam kategori Film Animasi Pendek Terbaik diberikan kepada Cangkir Profesor karya sutradara Yudhatama.  Untuk pemenang Film Animasi Panjang Terbaik adalah “Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet” karya sutradara Faza Meonk dan Daryl Wilson dengan produser oleh Frederica.

Kategori Film Cerita Pendek Terbaik diberikan kepada film Suintrah karya sutradara Ayesha Alma Almera. 

Film Dokumenter Panjang Terbaik dimenangkan oleh film Under The Moonlight (Nur) karya sutradara Tonny Trimarsanto. Film Dokumenter Pendek Terbaik diberikan kepada film My Therapist Said, I’m Full Of Sadness karya sutradara Monica Vanesa Tedja.

Ada juga kategori Film Pilihan Penonton yang dimenangkan oleh film Siksa Kubur produksi Come And See Pictures dengan produser Tia Hasibuan. 

Kategori Film Bioskop Dengan Jumlah Penonton Terbanyak dimenangkan oleh film Agak Laen dengan produser Ernest Prakasa dan Dipa Andika. Film ini tercatat meraih 9,12 juta penonton menurut data Film Indonesia.

3. Pemenang Piala Citra FFI 2024 untuk Para Pekerja Seni di Belakang Layar

Sutradara Terbaik dimenangkan oleh Garin Nugroho dalam film Samsara. Lalu kategori Penulis Skenario Adaptasi Terbaik dimenangkan oleh Jujur Prananto, Mira Lesmana, Riri Riza, Virania Munaf dalam film Petualangan Sherina 2.

Pengarah Sinematografi Terbaik dimenangkan oleh Batara Goempar, I.C.S dalam film Samsara. Dalam film Samsara juga memenangkan Penata Musik Terbaik oleh Wayan Sudirana dan Kasimyn. 

Kategori Penyunting Gambar Terbaik dimenangkan oleh Wawan I. Wibowo dalam film Ipar Adalah Maut. Pemenang Pengarah Artistik Terbaik dimenangkan oleh Menfo Tantono dan Guntur Mupak dalam film Kabut Berduri.

Penata Suara Terbaik dimenangkan oleh Mohamad Ikhsan dan Anhar Moha dalam film Siksa Kubur.

Selain daftar pemenang peraih Piala Citra FFI 2024, ada juga beberapa film yang masuk dalam nominasi di berbagai kategori. Seperti The Architecture Of Love, (Tuhan, Izinkan Aku Berdosa), Monster, Heartbreak Motel, 13 Bom di Jakarta dan film animasi seperti Kiko In The Deep Sea, Perkasa, Jelangkung Golek Wangsulan, Remember Me, Screen Time, Kamu … ANTTA.

Penulis : Oktavia Lutfiana


Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Related Articles
Film A Business Proposal Versi Indonesia Bakal Segera Rilis
Film Indonesia

Film A Business Proposal Versi Indonesia Bakal Segera Rilis, Ada Cerita Menarik dari Pemainnya

Cinemaker.net- Dalam waktu dekat, tidak lebih dari sebulan film Indonesia berjudul A...

5 Serial TV Trending di Netflix Indonesia yang Cocok Dijadikan Tontonan Keluarga
Film Indonesia

5 Serial TV Trending di Netflix Indonesia yang Cocok Dijadikan Tontonan Keluarga

Cinemaker.net – Serial tv trending di Netflix Indonesia periode Desember 2024. Beberapa...

Film Dilan: Kisah Cinta Remaja yang Membawa Nostalgia dan Keberanian
Film Indonesia

Film Dilan: Kisah Cinta Remaja yang Membawa Nostalgia dan Keberanian

CINEMAKER.NET – Film Dilan adalah salah satu ikon cerita tentang cinta remaja...

Sekawan Limo: Kisah Persahabatan yang Penuh Makna, Keberanian dan Petualangan
Film Indonesia

Sekawan Limo: Kisah Persahabatan yang Penuh Makna, Keberanian dan Petualangan

CINEMAKER.NET – Film Sekawan Limo merupakan film yang menceritakan tentang kekuatan persahabatan,...